Pemesanan
Pesan, bayar, atau perubahan maksimal jam 3 sore untuk pengantaran esok harinya.
Tata cara pesan
Untuk kamu yang sedang mencari minuman untuk mencegah kanker atau bahkan pemulihan dari kemoterapi kanker, jus yang tinggi kandungan antioksidan sangat disarankan. Kandungan antioksidan bisa membantu menangkal radikal bebas yang jadi cikal-bakal sel kanker.
Selain itu, jus yang tinggi antioksidan juga bisa membantu memberikan energi dan meredakan peradangan saat pemulihan pasien kemoterapi.
Ini dia beberapa jus buah dan sayur yang punya sifat antikanker:
Dilihat dari warnanya yang merah gelap, sudah bisa dilihat kalau buah bit punya kandungan antioksidan yang tinggi, yakni betalain.
Kandungan antioksidan ini bisa membantu mengurangi peradangan hingga menangkal radikal bebas. Peradangan yang terus-menerus terjadi bisa membuat risiko kanker kamu jadi meningkat.
Jus buah bit bagus baik buat mencegah kanker atau penderita kanker yang sedang dalam masa pemulihan usai kemoterapi.
Biasanya jus buah bit dicampur dengan buah-buahan supaya rasanya lebih enak. Salah satu jus buah bit punya nakedpress yang cukup digemari adalah First Kiss. Sebab, meski dibuat dari buah bit, campuran melon dan semangka bikin rasanya lebih manis tanpa pemanis tambahan dan segar.
Baca Cerita: Ratu Anna, Kok Bisa Kanker Mengecil?
Salah satu jus yang bisa kamu coba saat sedang pemulihan kemoterapi adalah jus wortel. Wortel mengandung betakaroten yang dapat membantu meredakan efek samping kemoterapi, seperti pembengkakan atau sariawan.
Supaya manfaatnya makin banyak, kamu bisa minum jus wortel yang sudah dikombinasikan dengan buah bit, seperti Summer Passion ataupun Endless Summer. Keduanya dikombinasikan dengan buah apel yang sama-sama tinggi antioksidan.
Sayuran hijau, seperti kale, bayam, pok coy, dan selada romaine, punya kandungan fitonutrien. Kandungan ini diketahui bisa menurunkan risiko kanker sehingga ini juga jadi jus yang cocok sebagai antikanker.
Salah satu opsi jus sayuran hijau yang bisa kamu coba adalah Green Grenade. Green Greenade terbuat dari berbagai macam sayuran hijau dan campuran buah-buahan, seperti romaine, kale, horenzo, apel, timun, parsley, dan seledri.
Baca Juga: 7 Makanan Penghancur Kista Secara Alami
Jus jeruk juga punya kandungan antioksidan tinggi. Sayangnya, rasanya cukup asam. Padahal, pasien kanker yang menjalani kemoterapi mungkin saja mengalami sariawan sehingga bisa jadi tersiksa minum jus jeruk.
Biar tetap dapat manfaat jus jeruk untuk penderita kanker, siasati dengan mencampurnya dengan buah-buahan lain. Jeruk di sini termasuk juga lemon dan jeruk nipis, ya.
Sweet Green dari nakedpress adalah jus sayuran hijau yang ditambah lemon dan apel. Jadi, rasanya manis dan segar, tapi ngga asam berlebihan.
Jus delima mengandung antioksidan yang disebut dengan polifenol. Beberapa penelitian menyebutkan kalau polifenol bisa bantu menghambat pertumbuhan sel kanker.
Itu sebabnya, delima adalah salah satu buah yang cocok untuk jus anti kanker. Antioksidan di dalamnya bisa membantu meningkatkan sistem imun tubuh yang penting dalam pemulihan pasca kemoterapi.
Salah satu efek samping kemoterapi pada pasien kanker adalah badan yang lemas dan kekurangan vitamin juga mineral karena nafsu makan yang menurun. Minum jus apel bisa membantu mengatasi efek samping kemoterapi pada pasien kanker.
Ini karena apel mengandung kalium yang bisa membantu pemenuhan mineral, menambah energi otot, dan mengatur cairan di dalam tubuh.
Hampir semua jus nakedpress mengandung apel sebagai pemanis alaminya. Jadi, kamu tinggal pilih yang sesuai dengan selera, ya.
Baca Juga: 7 Manfaat Detox Mengatasi Penyakit Kista
Minum jus untuk pasien kanker sebenarnya punya manfaat yang sangat baik dan merupakan pilihan paling masuk akal. Sebuah penelitian menyebutkan minum jus yang dibuat dari 100% buah dan sayur asli tanpa tambahan pemanis punya dampak yang positif terhadap pasien kanker.
Apalagi, pasien kanker sering kali nggak nafsu makan karena efek samping kemoterapi. Belum lagi efek samping lainnya, seperti diare yang bikin rentan dehidrasi atau mual.
Dengan minum jus, pasien jauh lebih mudah mengonsumsinya, bisa menggantikan cairan yang hilang, dan rasanya yang segar bisa sedikit membangkitkan nafsu makan.
Kalau kamu memang sedang berfokus mencari jus yang bagus untuk penderita kanker, kamu bisa mencoba Survivor Pack yang sudah dirancang khusus oleh nakedpress.
Ini adalah paket yang berisi 3 buah jus tinggi antioksidan (Summer Passion, Green Grenade, Endless Summer) yang dapat bantu mencegah kanker atau pemulihan saat kemoterapi. Kamu bisa meminumnya kapan saja, tapi paling direkomendasikan 2 botol setiap harinya secara rutin.
Tak ada salahnya untuk mencoba minum jus secara rutin selagi nafsu makan mungkin belum juga muncul usai pengobatan kemoterapi. Dengan begitu, kamu tetap dapat nutrisi yang dibutuhkan tubuh dengan cara yang lebih enak dan nyaman.